Rabu, 21 November 2012

revolusi

Revolusi adalah perubahan sosial dan kebudayaan yang berlangsung secara cepat dan menyangkut dasar atau pokok-pokok kehidupan masyarakat. Di dalam revolusi, perubahan yang terjadi dapat direncanakan atau tanpa direncanakan terlebih dahulu dan dapat dijalankan tanpa kekerasan atau melalui kekerasan. Ukuran kecepatan suatu perubahan sebenarnya relatif karena revolusi pun dapat memakan waktu lama. Misalnya revolusi industri di Inggris yang memakan waktu puluhan tahun, namun dianggap 'cepat' karena mampu mengubah sendi-sendi pokok kehidupan masyarakat —seperti sistem kekeluargaan dan hubungan antara buruh dan majikan— yang telah berlangsung selama ratusan tahun. Revolusi menghendaki suatu upaya untuk merobohkan, menjebol, dan membangun dari sistem lama kepada suatu sistem yang sama sekali baru. Revolusi senantiasa berkaitan dengan dialektika, logika, romantika, menjebol dan membangun.
Dialektika revolusi mengatakan bahwa revolusi merupakan suatu usaha menuju perubahan menuju kemaslahatan rakyat yang ditunjang oleh beragam faktor, tak hanya figur pemimpin, namun juga segenap elemen perjuangan beserta sarananya. Logika revolusi merupakan bagaimana revolusi dapat dilaksanakan berdasarkan suatu perhitungan mapan, bahwa revolusi tidak bisa dipercepat atau diperlambat, ia akan datang pada waktunya. Kader-kader revolusi harus dibangun sedemikian rupa dengan kesadaran kelas dan kondisi nyata di sekelilingnya. Romantika revolusi merupakan nilai-nilai dari revolusi, beserta kenangan dan kebesarannya, di mana ia dibangun. Romantika ini menyangkut pemahaman historis dan bagaimana ia disandingkan dengan pencapaian terbesar revolusi, yaitu kemaslahatan rakyat. Telah banyak tugu peringatan dan museum yang melukiskan keperkasaan dan kemasyuran ravolusi di banyak negara yang telah menjalankan revolusi seperti yang terdapat di Vietnam, Rusia, China, Indonesia, dan banyak negara lainnya. Menjebol dan membangun merupakan bagian integral yang menjadi bukti fisik revolusi. Tatanan lama yang busuk dan menyesatkan serta menyengsarakan rakyat, diubah menjadi tatanan yang besar peranannya untuk rakyat, seperti di Bolivia, setelah Hugo Chavez menjadi presiden ia segera merombak tatanan agraria, di mana tanah untuk rakyat sungguh diutamakan yang menyingkirkan dominasi para tuan tanah di banyak daerah di negeri itu.
Dalam pengertian umum, revolusi mencakup jenis perubahan apapun yang memenuhi syarat-syarat tersebut. Misalnya Revolusi Industri yang mengubah wajah dunia menjadi modern. Dalam definisi yang lebih sempit, revolusi umumnya dipahami sebagai perubahan politik.
Sejarah modern mencatat dan mengambil rujukan revolusi mula-mula pada Revolusi Perancis, kemudian Revolusi Amerika. Namun, Revolusi Amerika lebih merupakan sebuah pemberontakan untuk mendapatkan kemerdekaan nasional, ketimbang sebuah revolusi masyarakat yang bersifat domestik seperti pada Revolusi Perancis. Begitu juga dengan revolusi pada kasus perang kemerdekaan Vietnam dan Indonesia. Maka konsep revolusi kemudian sering dipilah menjadi dua: revolusi sosial dan revolusi nasional.
Pada abad 20, terjadi sebuah perubahan bersifat revolusi sosial yang kemudian dikenal dengan Revolusi Rusia. Banyak pihak yang membedakan karakter Revolusi Rusia ini dengan Revolusi Perancis, karena karakter kerakyatannya. Sementara Revolusi Perancis kerap disebut sebagai revolusi borjuis, sedangkan Revolusi Rusia disebut Revolusi Bolshevik, Proletar, atau Komunis. Model Revolusi Bolshevik kemudian ditiru dalam Perang Saudara Tiongkok pada 1949
Karakter kekerasan pada ciri revolusi dipahami sebagai sebagai akibat dari situasi ketika perubahan tata nilai dan norma yang mendadak telah menimbulkan kekosongan nilai dan norma yang dianut masyarakat.

[sunting] Pemimpin

Revolusi umumnya mensyaratkan hadirnya seorang pemimpin kharismatik, berperannya sebuah partai pelopor (avant garde), adanya sebuah elemen ideologi.
Dalam Revolusi Rusia, misalnya, Lenin dan tokoh puncak Partai Komunis mampu menjadi pemimpin yang kharismatik. Revolusi lain yang mengedepankan seorang tokoh, misalnya Fidel Castro di Kuba, Che Guevara di Amerika Selatan, Mao Tse-Tung di Republik Rakyat Cina, Ho Chi Minh di Vietnam, Ayatullah Khomeini di Iran, Corazon Aquino di Filipina ketika Revolusi EDSA, dll.

Minggu, 18 November 2012

kreatif

Kreasi dari bahan Daur Ulang
Akhir-akhir ini kerap kali kita mendengar berbagai slogan yang berbau pelestarian lingkungan, mulai istilah “Go green, Green Bulding, Let’s green, etc”, pokoknya semuanya bertemakan seputar”Green, Green & Green”.
Dari hal ini saya jadi terinspirasi dan saya mencoba membuat sebuah kreasi / ketrampilan yang bertema “Go Green” yang akan dipakai untuk “LANDSCAPE & Interior” dalam perjamuan suatu perayaan pesta Ulang Tahun.. Kebetulan kreasi ini saya buat dalam rangka hari ulang tahun “Ibu” pimpinan perusahaan saya beberapa waktu yang lalu.
Bunga Daur Ulang yang Unik
Bunga Daur Ulang yang Unik
Sengaja saya membuat kreasi berbagai macam bunga ini dari berbagai bahan bekas / tidak dipakai. Bahan-bahan tersebut sangat mudah kita jumpai disekitar kita. Bahan2 itu antara lain: pembungkus buah (apel dan pear) yang terdiri dari jaring-jaring buah yang berwarna putih dan pink, dan juga pembungkus buah apel import yang berbentuk mangkok berwarna merah serta bekas botol minuman mineral ataupun plastik softdrink.
Salah satu sudut lain landscape kreasi bunga daur ulang
Salah satu sudut lain landscape kreasi bunga daur ulang
(Hem, pikir-pikir ini adalah salah satu bentuk menyalurkan salah satu hobby dan kreasi saya membuat pernak-pernik dari bahan-bahan bekas, hehehe)
Ok, biar para pembaca nggak penasaran dengan hasil kreasi saya ini saya akan tampilkan foto-fotonya.
Bunga Tulip Putih
Bunga Tulip Putih (Bahan Bungkus buah)
Bunga Tulip Putih (Bahan Bungkus buah)
Bahan dasarnya terbuat dari bungkus bekas buah pear/ apel berwarna putih.
Putik bunga terbuat dari moteh-moteh kalung berwarna merah atau kuning (kalau yang ini bisa dibeli di toko moteh-moteh), bisa juga memanfa’atkan dari sisa kalung imitasi yang sudah tidak terpakai.
Bunga Lily yang Putih Berseri
Bunga Lily yang Putih Berseri
Sedangkan untuk tangkainya terbuat dari kawat bekas (bisanya kalau kita atau tetangga kita sedang merenovasi rumah suka ada sisa kawat yang nggak terpakai, nah ini bisa kita minta / beli dengan harga yang relative murah) yang kemuadian dilit dengan krep tape pembungkus batang yang dapat kita beli di toko2 perlengkapan ketrampilan / toko buku.
Selain bahan-bahan diatas kita hanya membutuhkan double tape, selotif bening ukuran sedang dan lem UHU (ini juga nggak banyak).
Bunga Terompet Pink
Bunga Terompet Pink
Bunga Terompet Pink
Bahan dasarnya terbuat dari bungkus bekas buah pear/ apel berwarna pink.
Sedangkan untuk tangkainya terbuat dari kawat bekas (bisanya kalau kita atau tetangga kita sedang merenovasi rumah suka ada sisa kawat yang nggak terpakai, nah ini bisa kita minta / beli dengan harga yang relative murah).
Bunga Terompet Pink yang unik
Bunga Terompet Pink yang unik
Selain bahan-bahn diatas kita hanya membutuhkan double tape, selotif bening ukuran sedang dan lem UHU (ini juga nggak banyak) yang kemuadian dilit dengan krep tape pembungkus batang yang dapat kita beli di toko2 perlengkapan ketrampilan / toko buku.
Bahan-bahan membuat bunga Terompet Pink ini sama dengan bunga Tulip berwarna putih, hanya saja bunga terompet ini tidak membutuhkan putik (so lebih irit, tapi hasil nggak kalah cantik lho, ceileh….).
Bunga Terompet Pink menghiasi salah satu sudut Landscape
Bunga Terompet Pink menghiasi salah satu sudut Landscape
Bunga Matahari
Bunga Matahari dari atas
Bunga Matahari dari atas
Bahan dasarnya terbuat dari bungkus bekas apel berwarna merah yang berbentuk seperti mangkok (memang mungkin tidak setiap toko buah atau pasar swalayan memiliki jenis pembungkus buah apel jenis ini). Tapi sekedar info kalau pembungkus ini bisa anda jumpai di toko buah (khususnya di Jakarta) seperti di TOTAL BUAH, Swalayan FARMERS dan mungkin juga di toko2 khusus menjual buah2 import.
Bunga Matahari dari samping
Bunga Matahari dari samping
Dan seringkali bungkus2 buah ini dibuang sengaja oleh para pembeli ketika ingin menimbang buah (mungkin dengan alasan sedikit irit, hahaha).
Nah, bagi kita yang punya hobby dengan ketrampilan / kreasi, pembungkus ini bisa kita manfa’atkan menjadi bunga Matahari.
Bunga Matahari Merah yang cerah
Bunga Matahari Merah yang cerah
Sedangkan Putik bunga Matahari, terbuat dari kertas krep warna kuning (warna cerah) yang dipotong2 kecil dan memanjang yang kemudian dililitkan dengan lem UHU di sebuah potongan gabus kecil (juga kita manfa’atkan dari kotak bekas buah). Kotak bekas buah ini juga bisa kita minta atau kita beli dengan harga yang sangat murah di toko2 buah, karena biasanya kotak2 ini juga dibuang ke tempat sampah.
Dan bagian belakang bunga matahari dapat kita ambil dengan memanfa’atkan dari bekas tutup botol minuman mineral.
Nah agar bagian bunga bisa menempel indah ditangkainya kita lilit dengan kertas krep berwarna hijau (cari yang warnanya mirip batang / daun).
Sedangkan untuk tangkainya terbuat dari kawat bekas (bisanya kalau kita atau tetangga kita sedang merenovasi rumah suka ada sisa kawat yang nggak terpakai, nah ini bisa kita minta / beli dengan harga yang relative murah) yang kemuadian dilit dengan krep tape pembungkus batang yang dapat kita beli di toko2 perlengkapan ketrampilan / toko buku..
Bunga Matahari di Landscape bwah panggung
Bunga Matahari di Landscape bwah panggung
Selain bahan-bahn diatas kita hanya membutuhkan double tipe, selotif bening ukuran sedang dan lem UHU (ini juga nggak banyak).

today band

Today Band - Terus Terluka


aku yang slalu tersakiti
slalu kau lukai hingga sampai saat ini
ku coba tuk mengerti dirimu
namun tak pernah sedikit kau mengerti aku
dan aku yang selalu salah dimatamu

Ref :
aku manusia tak mau bila terus terluka
bila perpisahan ini jalan yg terbaik
akan ku terima

ku lakukan semua yang kau inginkan
meski kau tak pernah coba tuk fahami aku
sepertinya ku harus melepasmu dari hidup ku

Ref:
aku manusia tak mau bila terus terluka
bila perpisahan ini jalan yg terbaik
akan ku terima

ho o o o.. ho o o ... ho o o..

aku manusia tak mau bila terus terluka
bila perpisahan ini jalan yg terbaik
akan ku terima

aku manusia tak mau bila terus terluka
bila perpisahan ini jalan yg trbaik
akan ku terima

ho o o o.. ho o o ... ho o o..
ho o o o.. ho o o ... ho o o..

lirik lagu hello (diantara bintang)

Lirik Hello Di Antara Bintang

* maafkan aku yang selalu menyakitimu
Mengecewakanmu dan meragukanmu
Tersadar aku bila kamu yang terbaik
Terima aku, mencintaiku apa adanya
Reff:
Di antara beribu bintang hanya kaulah yang paling terang
Di antara beribu cinta pilihanku hanya kau sayang
Takkan ada selain kamu dalam segala keadaanku
Cuma kamu ya hanya kamu yang selalu ada untukku
Repeat *
Repeat reff
(di antara beribu bintang hanya kaulah yang paling terang
Di antara beribu cinta pilihanku hanya kau sayang)
Takkan ada selain kamu dalam segala keadaanku
Cuma kamu ya hanya kamu yang selalu ada untukku
(di antara beribu bintang hanya kaulah yang paling terang)
Ya cuma kamu dan hanya kamu yang selalu ada untukku
Dan paling mengerti aku

lirik lagu cakra (harus terpisah)

Lirik Cakra Khan Harus Terpisah

Sendiri sendiri ku diam, diam dan merenung
Merenungkan jalan yang kan membawaku pergi
Pergi tuk menjauh, menjauh darimu
Darimu yang mulai berhenti, berhenti mencoba
Mencoba bertahan, bertahan untuk terus bersamaku
Ku berlari, kau terdiam, ku menangis, kau tersenyum
Ku berduka, kau bahagia, ku pergi, kau kembali
Ku mencoba meraih mimpi, kau coba tuk hentikan mimpi
Memang kita takkan menyatu
Bayangkan bayangkan ku hilang, hilang tak kembali
Kembali untuk mempertanyakan lagi cinta
Cintamu yang mungkin, mungkin tak berarti
Berarti untukku rindukan
Ku berlari, kau terdiam, ku menangis, kau tersenyum
Ku berduka, kau bahagia, ku pergi, kau kembali
Ku mencoba meraih mimpi, kau coba tuk hentikan mimpi
Memang kita takkan menyatu
Kini harusnya kita coba saling melupakan
Lupakan kita pernah bersama
Ku berlari, kau terdiam, ku menangis, kau tersenyum
Ku berduka, kau bahagia, ku pergi, kau kembali
Ku mencoba meraih mimpi, kau coba tuk hentikan mimpi
Memang kita takkan menyatu

Minggu, 11 November 2012

cara merawat wajah secara alami


                                        CARA MERAWAT WAJAH SECARA ALAMI


Kumpulan berbagai cara merawat wajah secara alami, putih dan bersih - Mempunyai wajah putih dan bersih adalah impian bagi setiap orang, entah itu pria ataupun wanita. Tetapi tidak semua orang yang mempunyai wajah putih, bersih, dan bebas jerawat. Untuk itu dalam artikel kali ini saya akan berbagi informasi menarik mengenai cara merawat wajah secara alami, khusus untuk sahabat Fabeluna, agar wajah sahabat terbebas dari jerawat dan komedo yang menggangu. Pengen tau gimana caranya ?? Yuk kita lihat artikel dibawah ini



Cara pertama dapat sahabat mulai dari diri sendiri di rumah :

- Sebaiklah cucilah tangan terlebih dahulu dengan bersih sebelum sahabat menyentuh kulit wajah.

- Bersihkan kulit wajah dengan pembersih muka secara rutin setiap pagi dan malam hari, atau setelah sahabat keluar rumah.

- Rajin-rajinlah mencuci muka setiap pulang dari bepergian.

- Pada malam hari, luangkanlah waktu sebentar untuk memijat kulit wajah sahabat dengan lembut selama 2 menit, untuk menghilangkan keletihan dan memberikan warna kulit yang cerah.

- Pakailah masker wajah minimal 2 kali seminggu agar kotoran di daerah wajah dapat terangkat.

- Jangan sesekali memencet jerawat atau komedo, karena akan menimbulkan iritasi pada kulit.

- Sebelum bepergian ke luar rumah sebaiknya, pakailah pelembab yang dapat melindungi kulit wajah dari sinar matahari.

- Perbanyaklah minum air putih minimal 8 gelas perhari, dan rajinlah mengkonsumsi vitamin E untuk kesehatan kulit dari dalam.

Setelah mengetahui cara pertama diatas, alangkah baiknya sahabat Fabeluna juga dapat mencoba cara kedua dibawah ini untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat, bersih dan putih alami.

$ Alpukat

Alpukat mempunyai manfaat untuk melembabkan kulit, sehingga alpukat sangat cocok untuk digunakan sebagai masker wajah untuk kulit kering.
Caranya :
- Hancurkan daging buah alpukat
- Setelah itu oleskan pada wajah selama 30 menit
- Bilaslah dengan kapas dan air hangat untuk membersihkan masker yang ada pada wajah.

$ Mentimun

Mentimun mempunyai manfaat untuk membersihkan wajah dari noda hitam sehingga kulit wajah terlihat lebih bercahaya.
Caranya :
- Ambillah 1/2 mentimun, kemudian dikupas hingga bersih
- Setelah itu tambahkan 1 sendok makan susu tanpa lemak
- Dan tambahkan juga 1 sendok makan yoghurt
- Blenderlah semua bahan diatas hingga halus
- Oleskan pada wajah selama 20 menit dan bilaslah dengan air hangat.

$ Pisang

Buah pisang bermanfaat untuk meremajakan kulit, dan jika sahabat rajin menggunakannya kulit wajah sahabat akan menjadi lembab dan kenyal.
Caranya :
- Ambillah pisang ambon dan hancurkan buahnya.
- Tambahkan minyak zaitun atau madu pada buah pisang yang telah dihancurkan tadi
- Oleskanlah pada wajah dan biarkan selama 30 menit
- Bersihkan dengan kapas dan air hangat.

$ Apel

Apel dapat membantu mengurangi minyak pada wajah.
Caranya :
- Hancurkanlah buah apel dengan menggunakan belnder
- Jangan tambahkan air pada saat diblender
- Oleskan secara merata pada wajah dan biarkan selama 30 menit
- Bilaslah dengan bersih